MUSRENBANG PENYUSUNAN RKP KALURAHAN WILADEG TA 2022

06-Aug-2021   Dibaca :  59 kali

Perencanaan pembangunan kalurahan sebagaimana ketentuan dalam Permendagri Nomor 114 Tahun 2014, disusun dalam 2 tahapan yaitu perencanaan jangka menengah 6 tahunan berupa RPJM Kalurahan dan perencanaan pembangunan tahunan kalurahan berupa RKP Kalurahan. Dokumen perencanaan pembangunan desa harus disusun secara partisipatif dengan melibatkan para pemangku kepentingan yang ada di kalurahan, melalui tahapan-tahapan dan forum musyawarah baik Musyawarah Kalurahan/Muskal yang diselenggarakan oleh BPKal maupun forum Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kalurahan/Musrenbangkal yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kalurahan. Hal ini menunjukkan bahwa perencanaan pembangunan kalurahan merupakan suatu proses demokratis yang ditandai adanya keterlibatan aktif seluruh komponen masyarakat kalurahan.

Dan berkaitan dengan penyusunan rancangan RKP Kalurahan TA 2022 di Balai Kalurahan Wiladeg Kapanewon Karangmojo, telah diadakan Giat Musrenbangkal pada Hari Kamis, 29 Juli 2021, jam 09.00 – 11.30 WIB, yang dihadiri oleh kurang lebih 32 orang peserta, dengan keterwakilan perempuan sebanyak 10 orang, terdiri atas Lurah, unsur  Pamong Kalurahan, Dukuh, Ketua RT/RW, BPKal, LPMK, PKK, Karang Taruna, TPP Desa/ PDP, PDTI, dan PLD, Babinkamtibmas, serta Pejabat Pemerintah Kapanewon; Panewu dan Kepala Jawatan Kemakmuran, dengan materi pembahasan;

§  Pencermatan pagu indikatif yang masuk ke kalurahan

§  Melakukan penyelarasan dengan program dari OPD yang masuk kalurahan

§  Melakukan pencermatan ulang dokumen RPJM Kalurahan dan usulan Muskal

§  Menyusun rancangan RKP Kalurahan Tahun 2022

Setelah dilakukan pembahasan terhadap materi hasil Sidang Kelompok yang dilaksanakan pada Giat Pra Musrenbang, hari Rabu, 28 Juli 2021, selanjutnya seluruh peserta Musyawarah Kalurahan menyepakati beberapa hal yang menjadi kesepakatan akhir dari Musrenbangkal dalam rangka penyusunan RKP Kalurahan Tahun 2022, yaitu:

1.       Daftar Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Kalurahan Tahun Anggaran 2022 yang telah diberikan masukan maupun catatan oleh Pemerintah Kapanewon maupun para peserta musyawarah.

2.       Draf usulan kegiatan sebagaimana terlampir untuk ditindaklanjuti oleh tim penyusun RKP Kalurahan Tahun 2022.

3.       DURKP Kalurahan TA 2023 dan program kegiatan desa menggunakan anggaran Danais TA 2024.

Adapun rencana anggaran kegiatan hasil pencermatan Musrenbang Kalurahan Wiladeg terkait RKP Kalurahan TA 2022 adalah sebagai berikut :

No

 Bidang

Proyeksi Tahun 2021

Proyeksi Tahun 2022

1

Penyelenggaraan Pemerintahan Kalurahan

927.736.698,-

924.832.811,-

2

Pelaksanaan Pembangunan Kalurahan

652.096.071,-

838.597.000,-

3

Pembinaan Kemasyarakatan

119.515.000,-

479.095.000,-

4

Pemberdayaan Masyarakat

 67.900.000,-

185.695.000,-

5

Penanggulangan Bencana, Darurat, dan Mendesak Kalurahan

 140.633.799,-

120.000.000,-

Total Anggaran Biaya Semua Bidang

Rp. 1.907.881.568,-

Rp. 2.548.219.811,-

 

Sedangkan program pembangunan skala prioritas  kalurahan yang akan dilaksanakan pada tahun 2022 dengan menggunakan anggaran DDs, diantaranya meliputi:

ü  Pemutakhiran Profil Desa Wiladeg

ü  Pengembangan Sistem Informasi Desa

ü  Penyelenggaraan kegiatan Posyandu dan Desa Siaga Kesehatan

ü  Insentif Kader Kesehatan/KB

ü  Pembangunan/rehabilitasi jalan desa di 4 Padukuhan (Krambilduwur, Kerdon, Karangnongko, dan Wiladeg) dengan total volume 0,6 km

ü  Pembangunan/rehabilitasi situs bersejarah milik desa

ü  Pembinaan kelembagaan Desa Tangguh Bencana

ü  Pembinaan/pemberdayaan kelompok tani/Gapoktan

ü  Penanggulangan Bencana/penanggulangan Covid-19 dan bansos BLT DD

 

Berita Terbaru


SOSIALISASI PERENCANAAN DAN PENGENDALIAN KEGIATAN KEISTIMEWAAN KAPANEWON KARANGMOJO

Kegiatan Rapat Sosialisasi Perencanaan dan Pengendalian Kegiatan Keistimewaan Kapanewon Karangmojo

PANEN RAYA PADI SAWAH MUSIM TANAM 1 TAHUN 2023/2024 KELOMPOK TANI "DADI SUBUR"

Karangmojo, Selasa 5 Maret 2024 di Bulak Kemiri, Padukuhan Bulu, Kalurahan Bejiharjo, Kapanewon

MONITORING PERSIAPAN TPS UNTUK PEMILU 2024

Karangmojo, Selasa 13 Februari 2024 dilaksanakan monitoring persiapan Pemilu 2024 Panewu Karangmojo


Download